Tango Argentina Bukukan Rekor 35 Laga Tak Terkalahkan

- Rabu, 28 September 2022 | 12:36 WIB
Squad Tango Argentina semakin kompak menuju Piala Dunia Qatar 2022. (Twitter@Albiceleste)
Squad Tango Argentina semakin kompak menuju Piala Dunia Qatar 2022. (Twitter@Albiceleste)

VICTORY NEWS SPORT - Timnas Argentina sukses menambah rentetan rekor Unbeaten (tak terkalahkan) dalam pertandingan internasional mereka menjadi 35 laga. Menyamai rekor yang lebih dulu ditorehkan Timnas Brasil, Spanyol, dan Aljazair.

Kepastian itu diperoleh setelah pada laga ujicoba Rabu (28/9/2022) pagi Wita di Red Bull Arena, New Jersey, Amerika Serikat, Lionel Messi dkk melumat Jamaika 3-0.

Baca Juga: Cetak 90 Gol; Messi Lampaui Rekor Legenda Malaysia dan Dekati Ali Daei

Lagi-lagi bintang kemenangan Tim berjuluk; Albiceleste itu adalah sang kapten Lionel Messi. La Pulga yang masuk dari bangku cadangan menit ke-56 menggantikan Lautaro Martinez, sukses mencetak brace (dua gol) pada menit ke-86 dan 88. Satu gol lainnya dicetak striker yang bermain untuk Manchester City, Julian Alvarez pada menit ke-13.

Pasukan Lionel Scaloni terakhir mengecap kekalahan adalah ketika ditaklukkan rival abadi mereka, Brasil 2-dua gol tanpa balas pada semifinal Copa America Juli 2019.

Baca Juga: Cristiano Ronaldo Sudah Habis?

Pascakekalahan itu, Timnas Argentina tak pernah lagi kalah dan sukses meraih 25 kemenangan dan 10 hasil imbang. Termasuk tampil gemilang dan meraih gelar juara Copa America 2021, Finalissima 2022, dan lolos ke putaran final Piala Dunia 2022.

Argentina berpeluang melewati rekor Brasil, Spanyol, dan Aljazair karena masih menyisakan satu laga ujicoba lagi pada 16 November mendatang menghadapi Uni Emirat Arab. Atau enam hari sebelum laga pertama mereka di Piala Dunia.

Baca Juga: UEFA NATIONS LEAGUE 2022: Tumbangkan Portugal, Spanyol Segel Tiket Putaran Final

Jika hal itu terjadi, maka Lionel Messi dkk tinggal menjaga agar dalam tiga pertandingan Grup C saat menghadapi Arab Saudi, Meksiko, dan Polandia, tidak mengalami kekalahan. Sekaligus melampaui rekor 37 unbeaten Italia.

Gli Azzurri Italia memegang rekor tidak terkalahkan terlama dalam sejarah sepak bola internasional dengan catatan 37 laga beruntun. Mereka mengukir rekor tersebut pada periode Oktober 2018 - Oktober 2021 bersama Roberto Mancini.

Rincian 90 gol Lionel Messi. (Twitter@Albiceleste)
Rincian 90 gol Lionel Messi. (Twitter@Albiceleste)

Jalannya Pertandingan
Dalam laga melawan Jamaika pagi tadi, pelatih Lionel Scaloni tidak memainkan Lionel Messi sejak awal. Ia membangcadangkan Messiah dan baru memasukkannya pada menit ke-56.

Gol pertama Argentina tercipta pada menit ke-13 lewat kerja sama bintang Inter Milan Lautaro Martinez dan striker Manchester City Julian Alvarez.

Halaman:

Editor: Stevie Johannis

Sumber: UEFA.com, fifa.com

Tags

Artikel Terkait

Terkini

Tango Argentina Bukukan Rekor 35 Laga Tak Terkalahkan

Rabu, 28 September 2022 | 12:36 WIB

Al-Rihla Bola Resmi Piala Dunia Qatar 2022

Rabu, 30 Maret 2022 | 23:51 WIB

Ronaldo Samai Catatan Rekor Messi

Rabu, 30 Maret 2022 | 20:37 WIB

Krisis Ukraina; Chelsea Bisa Kena Getahnya

Kamis, 24 Februari 2022 | 23:45 WIB

Terpopuler

X