VICTORY NEWS SPORT - Setelah menyelesaikan 36 pertandingan di enam grup, Kompetisi Liga 3 El Tari Memorial Cup (ETMC) XXXI Lembata 2022, akan memasuki babak babak 16 besar atau fase knock out (sistem gugur) mulai Senin (20/9/2022) mendatang.
Baca Juga: Menanti Langkah Inovatif Asprov PSSI NTT Pasca ETMC Lembata 2022!
Sebanyak 16 tim bakal terlibat di fase knock out. Mereka adalah 12 tim juara dan runner up masing-masing grup, ditambah empat tim yang diambil dari posisi ketiga klasemen terbaik. (lihat grafis)
Uniknya, untuk yang pertama kali dalam sejarah penyelenggaraan ETMC, pada babak 16 besar melibatkan tim nyaris lengkap dari Flobamorasta: Flores, Sumba, Timor, Rote, Sabu, dan Lembata, minus Alor.
Flores diwakili Perseftim Flores Timur, Persami Maumere, Perse Ende, FC Nirwana 04 Nagekeo, PSN Ngada, dan Persim Manggarai. Sumba diwakili Persewa Waingapu, dan Timor diwakili PS Kota Kupang, Pers Soe, Persab Belu, PS Malaka, Platina FC, dan Kristal FC.
Baca Juga: LIGA 3 ETMC XXXI LEMBATA 2022: Opening Ceremony nan Sederhana namun Meriah!
Rote diwakili Perserond Rote Ndao, Sabu oleh Persara Sabu Raijua, dan Lembata oleh Persebata Lembata. Andai Persap Alor Pantar juga hadir, kemungkinan Flombamorasta akan lengkap.
4 Tim Tambahan
Dalam jumpa pers yang disiarkan langsung YouTube @Spirit Milenial, Jumat (16/9/2022) malam, Wakil Sekretaris Asprov PSSI Piter Fomeni mengumumkan 12 tim juara dan runner Grup ditambah empat tim peringkat tiga terbaik yang akan berlaga di babak 16 besar.
Baca Juga: LIGA 3 ETMC XXXI LEMBATA 2022: Ketua Asprov PSSI NTT Sebut Momen Bersejarah!
Dari Grup A; Persami Maumere tampil sebagai juara grup dan Perseftim Flores Timur sebagai runner Up. Tim tuan rumah Persebata Lembata (juara Grup) dan Platina FC Kupang (Runner up) mewakili Grup B.
Grup C diwakili Pers Soe (juara grup) dan Nirwana 04 Nagekeo (Runner up). Grup D diwakili oleh Persewa Waingapu (juara grup) dan Persara Sabu Raijua (runner up).

Perse Ende (juara Grup) dan Persim Manggarai (runner up) akan mewakili Grup E. Sedangkan PSN Ngada yang menyingkirkan Persena Nagekeo dengan skor 2-0 di laga pemungkas, lolos mewakilo Grup F sebagai juara. PSN didampingi Kristal FC sebagai runner up.
Artikel Terkait
LIGA 3 ETMC XXXI LEMBATA 2022: Bungkam Perseftim, Persami Maumere Geser Malaka dari Puncak Klasemen Grup A
LIGA 3 ETMC XXXI LEMBATA 2022: Bukan PSN Ngada, PSK Kupang, Persami Maumere; Top Scorer Milik Rote Ndao
LIGA 3 ETMC XXXI LEMBATA 2022: Catat Sukses Ganda, Persami Maumere Sebut Perjalanan Masih Panjang
SEJARAH BARU! Sepak Bola NTT Lolos Popnas 2023, Fatirahman Top Scorer