LIGA 3 ETMC XXXI LEMBATA 2022: Berapa Gol Yang Tercipta Sampai Hari Ini? Siapa Top Scorer Sementara?

- Rabu, 21 September 2022 | 14:16 WIB
(Ilustrasi@VNMN)
(Ilustrasi@VNMN)

VICTORY NEWS SPORT - Kompetisi Liga 3 ETMC XXXI Lembata 2022, sudah menyelesaikan Babak Penyisihan Grup pada Jumat (16/9/2022) petang, dan Babak 16 Besar atau fase gugur (knock out) pada Selasa (20/9/2022).

Selanjutnya pada Kamis (22/9/2022) dan Jumat (23/9/2022), sebanyak 8 (delapan) tim yang lolos, bakal bertarung di babak perempatfinal (8 besar) untuk meraih tiket semifinal (4 Besar).

Baca Juga: LIGA 3 ETMC XXXI LEMBATA 2022: 5 Tim Wakil Flores Berebut 3 Tiket Semifinal, Tirosa Berburu Dua Tiket

Tercatat sudah 44 partai pertandingan dimainkan. Rinciannya 36 partai dimaikan oleh 24 tim peserta yang terbagi dalam enam Grup. Sedangkan 8 partai dimainkan oleh 16 yang lolos dari babak penyisihan.

Sementara, di babak 8 besar (perempatfinal), akan memainkan 4 partai. Babak ini akan dimainkan dua kali dalam sehari yaitu pertandingan pertama pukul 07.00 Wita dan pertandingan kedua 14.30 Wita. Semuanya dimainkan di Stadion Gelora 99, di Desa Pada, Kecamatan Nubatukan, Kabupaten Lembata.

Baca Juga: LIGA 3 ETMC XXXI LEMBATA 2022: PSN Puasa Gelar 7 Edisi ETMC, Sepak Bola Memang bukan Matematika!

Hasil rekapan Pusat Dana Informasi (Pusdatin) Victory News Media Network (VNMN) mencatat, sebanyak 91 gol sudah tercipta selama babak penyisihan Grup mulai Jumat (9/9/2022) lalu hingga Selasa (20/9/2022) kemarin.

Ke-91 gol tersebut dicetak 61 pemain. 9 pemain sukses memborong masing-masing tiga gol (Hat-trick) dan 13 pemain masing-masing mencetak dua gol (brace). Sisanya 39 orang mencetak masing-masing sebiji gol.

Baca Juga: LIGA 3 ETMC XXXI LEMBATA 2022: Lapangan Polres 'Kubur' Keperkasaan PSN Ngada dan Impian Platina FC

Gol yang tercipta di babak 16 besar sebanyak 19 gol, sedangkan di babak penyisihan grup sebanyak 72 gol. Rinciannya Grup A menghasilkan 15 Gol, Grup B (12 gol), Grup C (13 gol), Grup D (16 gol), Grup E (8 gol), dan Grup F juga mencetak 8 gol.

Dengan demikian, 13 pemain masih punya peluang untuk menjadi Top Scorer. Mereka adalah pemain yang sudah mengemas tiga gol yaitu Rizky Usman (Perseftim); Yofandi Sambi, Yoris Nono (Persami); Desmon Nenobais (Perserond); Cesar Aprilio Making (Persebata); Cahya Dwi Permana (Perse).

Baca Juga: LIGA 3 ETMC XXXI LEMBATA 2022: Coach Fredy MBW Pastikan Segera Evaluasi Lini Tengah Persami Maumere

Serta para pemain yang sudah mencetak dua gol yaitu Andhika Mokan (Persim); Jekinius Dapa Ate (Persara); Servin Galo (Perse); Luis Aprilio Making (Persebata); Jecky Pello, Marselinus Fanmakuni (PSKK); Robinson Mage Ata (Persara).

Menurut Anda, Siapa yang bakal mendapat Plakat Sepatu Top Scorer di akhir kompetisi? ***

Halaman:

Editor: Stevie Johannis

Sumber: victorynews.id

Tags

Artikel Terkait

Terkini

INI LINK NONTON TIM PELAJAR NTT LAWAN JATIM

Kamis, 15 September 2022 | 07:42 WIB

Terpopuler

X